Koster Telpon Menlu, 29 Warga Bali Dipulangkan dari Turki

DENPASAR,MENITINI.COM-Gubernur Bali Wayan Koster menelepon Menteri Luar Negeri Retno Marsudi terkait dengan terdamparnya 29 warga Bali yang ditipu di luar negeri yakni di Turki.

“Saya telepon langsung Menteri Luar Negeri, Ibu Retno Marsudi beberapa hari lalu. Sudah diurus dengan baik. Mereka ada yang sudah dipulangkan, dan ada yang saat ini sedang dievakuasi ke Istanbul melalui Konjen RI yang ada di sana,” ujarnya di Denpasar, Rabu (16/3/2022). Koordinasi tersebut mempercepat Kemenlu untuk memulangkan 29 WNI asal Bali yang telantar di Istanbul, Turki, sejak bulan lalu. Mereka menjadi korban penipuan berkedok penempatan kerja.

BACA JUGA: 25 Warga Bali Terlantar di Turki, Berangkat Melalui Agen Tak Resmi dan Visa Holiday

BACA JUGA:  Perkuat Sinergitas Penegakan Hukum, Kemenkumham Audensi ke Kejati Bali

Sebanyak lima dari 29 WNI tersebut sudah kembali ke Bali. Kemudian 16 lainnya dievakuasi Konsulat Jenderal RI di Istanbul dari penampungan ilegal ke penampungan sementara dan delapan sisanya sudah bekerja secara ilegal di sejumlah kota di Turki.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *