logo-menitini

Plastic Exchange di Kuta Selatan Dorong Warga Pilah Sampah dari Rumah

Ketua TP. PKK Badung Nyonya Rasniathi Adi Arnawa, melakukan kunjungan kerja ke kegiatan Plastic Exchange di Banjar Permata, Nusa Dua, Kecamatan Kuta Selatan, Sabtu (24/1).
Ketua TP. PKK Badung Nyonya Rasniathi Adi Arnawa, melakukan kunjungan kerja ke kegiatan Plastic Exchange di Banjar Permata, Nusa Dua, Kecamatan Kuta Selatan, Sabtu (24/1). (Foto: Humas Badung)

BADUNG,MENITINI.COM – Upaya pengurangan sampah dari hulu terus diperkuat di Kabupaten Badung melalui penerapan pengelolaan sampah berbasis sumber. Salah satu praktik nyata terlihat dalam kegiatan Plastic Exchange yang digelar di Banjar Permata, Nusa Dua, Kecamatan Kuta Selatan, Sabtu (24/1).

Kegiatan ini mendapat perhatian langsung dari Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Badung sekaligus Duta Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber, Nyonya Rasniathi Adi Arnawa. Ia meninjau proses pemilahan dan penukaran sampah plastik yang dilakukan warga, sekaligus memastikan program tersebut berjalan konsisten dan berkelanjutan.

BACA JUGA:  Peta Mangrove Nasional 2025 Catat Luasan Mangrove Indonesia Meningkat

Dalam kegiatan yang dipusatkan di Balai Banjar Permata, warga membawa sampah plastik terpilah untuk ditimbang dan ditukarkan dengan kebutuhan pokok. Skema ini dinilai efektif mendorong partisipasi masyarakat dalam mengurangi sampah anorganik sejak dari rumah tangga. Kunjungan tersebut turut didampingi Camat Kuta Selatan I Ketut Gede Arta, Lurah Benoa, serta jajaran pengurus TP PKK setempat.

BACA JUGA:  IKN Dorong Transisi Energi Bersih, Kolaborasi dengan Pertamina Perkuat Konsep Kota Rendah Karbon

Rasniathi Adi Arnawa mengapresiasi peran aktif kader Bank Sampah Banjar Permata yang secara konsisten menjalankan sistem pengelolaan sampah berbasis sumber. Menurutnya, pendekatan ini tidak hanya berdampak pada kebersihan lingkungan, tetapi juga membuka peluang ekonomi bagi masyarakat.

Iklan

BERITA TERKINI

OLAHRAGA

PERISTIWA

NASIONAL

DAERAH

HUKUM

POLITIK

LINGKUNGAN

Di Balik Foto

BERITA TERKINI

Indeks>>