Dalam kompetisi ini, Himpunan Seniman Pecatu yang tergabung sebagai Tim Garuda I diperkuat oleh empat seniman, yakni Nyoman Sungada, Ketut Suaryana, Gede Agus Kurniawan, dan Gede Agus Anggara Putra. Tim dijadwalkan bertolak ke China pada 2 Januari 2026 untuk beradaptasi dengan cuaca ekstrem hingga minus 16 derajat Celsius sebelum kompetisi dimulai.
Pada ajang tersebut, tim akan mengusung tema khas Bali bertajuk “Dewi Dewantari”, yang melambangkan kesuburan dan kesejahteraan alam semesta. Mereka pun memohon doa restu masyarakat Badung agar diberikan kelancaran dan mampu meraih hasil terbaik.*
- Editor: Daton









