Personel Polsek Mengwi Bersinergi Dengan Pecalang Lancarkan Giat Masyarakat

BADUNG,MENITINI.COM-Dalam pelaksanaan pengamanan kegiatan di masyarakat, personel Polsek Mengwi selalu bersinergi dengan Pecalang sebagai mitra Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dilingkungannya.

Seperti yang dilakukan personel Polsek Mengwi yang dikendalikan oleh panit 2 unit Samapta Polsek Mengwi Ipda I Made Rawandana bersama dengan Bhabinkamtibmas Desa Pererenan Aiptu Si Made Rai Sucipta melakukan pengamanan kegiatan masyarakat (giat keagamaan) Ngerehan Petapakan Sesuhunan Pura Dalem Padonan Desa Adat Pererenan. Senin malam (9/5) pukul 21.00 wita.

Dalam kegiatan tersebut Personel Polsek Mengwi bersinergi dengan Pecalang Desa Adat Pererenan melakukan pengamanan penutupan arus lalulintas disimpang Kangkang Desa Pererenan

Ipda I Made Rawandana menjelaskan “akses jalur menuju pantai pererenan untuk sementara selama berlangsungnya kegiatan kita tutup dan diarahkan ke simpang pantai lima dan Shortcut padang linjong Canggu,” ucapnya.

BACA JUGA:  Jaksa Agung: Membangun Personality Perfomance Jaksa dengan Menjaga Attitude di Masyarakat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *