AMBON,MENITINI.COM – Peristiwa yang tak terduga menimpa salah satu warga dimana rumahnya hangus terbakar. Peristiwa ini terjadi di Jalan Rijal, RT 02 RW 04, Kelurahan Karang Panjang, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Senin (9/10/2023).
Satu unit rumah milik Hendra Hendriks yang dikontrak oleh Lussy Pattipelohy (50) seorang Guru di salah satu Sekolah Dasar (SD) ludes terbakar.Ā
Kebarakan terjadi sekitar pukul 07.15 WIT, diduga akibat arus pendek listrik, sehingga membakar seluruh bangunan beserta isinya. Tidak ada korban jiwa dari kejadian tersebut, namun kerugian yang dialami pemilik rumah itu ditaksir puluhan juta rupiah.
Dari pantauan media ini sekitar Pukul 09.00 WIT di lokasi, terlihat pemilik rumah meratap sambil melihat rumah kontrakan miliknya yang telah hangus dilahap api.
Salah satu saksi mata, Hendra mengatakan bahwa, kebaran terjadi sekira pukul 07.15 WIT. Sebelum kebakaran itu, Hendra hendak mandi, tiba-tiba terdengar suara teriak minta tolong kebakaran.
“Teriakan itu dari istri saya. Tidak lama kemudian saya langsung keluar bersama warga setempat angkat barang berharga didalam rumah tersebut,” ungkap Hendra.
Penyebabnya belum diketahui, jelas Hendra, tetapi ada informasi bahwa ada petugas jaga. “Dia sudah cium bau asap dan langsung ia begegas keluar dari dalam bangunanan itu karena rasa sesak nafas,” kata Hendra.
Yang disesalkan Hendra, petugas jaga itu tidak memberita tahu warga, agar dilakukan pencegahan lebih awal.
Semenentara itu Corneles Maitimu yang rumahnya tak jauh dari lokasi kebakaran mengaku saat kebakaran, dirinya sedang tidur. Tiba-tiba dia merasakan sesak nafas serta hawa panas. Kemudian ia mengecek sumber asap itu, namun ia tak mampu tahan akibat gumpalan asap.Ā
“Saya pun tidak tau sumber asap itu berasal dari arah mana,” ucap Corneles.
Diketahui rumah tersebut digunakan untuk tempat berjualan, Babershop, Rumah makan, air isi ulang, dan Photo Copy. (M-009)
- Editor: Daton