Pesawat Penumpang Terbesar Dunia, akan Mendarat di Bandara Ngurah Rai

Pesawat super jumbo Airbus A380
Pesawat super jumbo Airbus A380. (Foto: Istimewa)

BADUNG,MENITINI.COM-Pesawat penumpang terbesar dunia Airbus A380-800 milik Maskapai Emirates, besok, Kamis (1/6/2023) dijadwalkan akan mendarat di Bandara Internasional Ngurah Rai.

Emirates menggunakan pesawat Airbus A380 untuk beroperasi, baik terbang dari maupun menuju Bali mulai 1 Juni 2023. Pesawat A380 Maskapai Emirates akan beroperasi di Bali dengan frekuensi dua kali dalam sehari.

Direktur Utama PT Angkasa Pura I, Faik Fahmi, menjelaskan persiapan secara khusus telah dilakukan untuk menyambut pesawat berkapasitas penumpang hingga 853 itu. Pergerakan penumpang dari pesawat ke terminal bandara atau sebaliknya telah disiapkan garbarata atau avio bridge dengan dua belalai.

“Untuk menangani penempatan Airbus A380-800, akan dilaksanakan pengaturan parkir pesawat di sekelilingnya. Parking stand di sekelilingnya hanya dialokasikan untuk pesawat berbadan sedang atau narrow body untuk mengakomodasi dimensi A380-800 yang memiliki rentang sayap sepanjang 79,5 meter,” Faik Fahmi.

BACA JUGA:  Festival Semarapura 2025 Catat Transaksi Rp20 Miliar, Jadi Pengungkit Ekonomi Klungkung

Masuknya pesawat berbadan lebar tersebut, kata Faik Fahmi, menjadi salah satu tanda kebangkitan pariwisata Bali, karena setiap terbang Airbus A380-800 membawa penumpang di atas 500 orang dan mayoritas merupakan wisman Eropa dan Timur Tengah yang memiliki spending atau belanja yang besar ketika berwisata. (M-011)

  • Editor: Daton

BERITA TERKINI

Indeks>>

PT. BADU GRAFIKA MANDIRI

Jalan Gatot Subroto 2 No. 11 A, Banjar Lumbung Sari, Desa Dangin Puri Kaja, Kecamatan Denpasar Utara

Ikuti Kami