Ketat Prokes, Vaksin Dosis II di Gereja FX Kuta Tuntas

KUTA, MENITINI.COM – Sebanyak 536 warga Kuta, dari dua banjar menerima suntikan vaksin dosis II di Ruang Kaca, Gereja Katolik Santo Fransiskus Xaverius Kuta, Rabu (19/5/2021). Suntikan vaksin dimulai pukul 8.30 Wita dengan disiplin protokol kesehatan (Prokes) yang ketat.

Dinas Kesehatan Badung menurunkan tiga tim tenaga kesehatan untuk pelaksanaan vaksin. Masing masing tim 8 orang ditambah empat orang sebagai kordinator.

Kordinator Lapangan Mayastuti dari Dinkes Badung mengatakan, vaksin yang dipakai yakni Bio Farna. Dosis I bulan April diikuti 400 orang dan dosis II 536 orang. “Sebelum terima vaksin mereka diskrining, tensi sama konsultasi. Setelah itu registrasi, pencatatan dan pemberian sertifikat,” katanya

Ketua Dewan Paroki F X Kuta, Antonius Halim mengatakan pelaksanaan vaksin di gereja FX Kuta kerjasama pihaknya dengan aparat kelurahan dan Kecamatan Kuta. “Kami minta ke pak lurah dan camat agar gereja bisa jadi tempat vaksin. Setelah itu disurvei, dan petugas bilang, tempatnya bagus. Kami menyiapkan semua sarana dan prasarana termasuk komputer dan jaringan internet,” kata Antonius Halim.

BACA JUGA:  Berolahraga di Malam Hari Saat Ramadhan? Ini Tipsnya!

Ia menambahkan, yang mengikuti vaksin dosis I dan II tidak hanya umat Katolik di Gereja FX Kuta tapi gabungan warga dari dua banjar dan desa adat. Banjar Segara dan Banjar Anyar Kuta. “Kami dari Gereja Katolik FX Kuta sangat mendukung program vaksin. Apalagi Kuta sedang mempersiapkan menuju zona hijau. Sebagai tempat ibadah di wilayah Kuta, gereja kami sejak awal mempersiapkan diri menuju new normal. Apalagi pastor paroki kami Romo Venus pro aktif mendorong umat menerima vaksin,”ujarnya

Kepada umat Katolik di wilayah Kuta pihaknya mengimbau agar tetap disiplin protokol kesehata walau sudah menerima vaksin. “Kami di lingkungan dan Komunitas Basis Gereja, bahkan tiap habis misa Hari Minggu kami selalu mengingatkan umat taat Prokes, disiplin 3 M sesuai himbauan pemerintah,” kata Antonius Halim sembari memastikan pihaknya sudah punya data umat yang belum menerima vaksin. “Kami akan terus berusaha, kalau ada program vaksin, umat yang belum terima akan kami daftarkan,”ujarnya.

BACA JUGA:  Parkir Badan Jalan di Kawasan Wisata Kuta Kumat Lagi, Kendaraan Digembosi Petugas

Data umat yang belum vaksin sudah ada di pengurus gereja. Pihaknya tinggal menunggu bila ada kuota untuk vaksin.

Seperti diketahui, pelaksanaan vaksin di Ruang Kaca Gereja FX Katolik Kuta dosis I selama tiga hari, 20-22 April 2021. Dosis II tiga hari, 18-22 Mei 2021. Jumlah umat Katolik yang terdaftar gereja setempat tercatat kurang lebih 3 ribu jiwa.icha/poll

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *