Jelang Galungan, Polresta Denpasar Bagi-bagi Daging Babi

DEMPASAR, MENITINI-Polresta Denpasar membagikan Daging babi Gratis kepada Masyarakat kurang mampu yang masih terdampak Covid-19 dan para Jurnalis menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan. 

Kapolresta Denpasar AKBP Bambang Yugo Pamungkas, S.H.,S.I.K., M.Si. didampingi Wakapolres AKBP I Wayan Jiartana, S.H.,S.I.K., M.Si. menyerah langsung secara simbolis dua ekor babi dengan berat 150 Kg kepada Rumah pemotongan Hewan Denpasar yang diterima Anak Agung Mayun selaku Ka Upt dan Made Gunawan Dwi Wastana selalu Teknisi operasional untuk selanjutnya disembelih di rumah Pemotongan hewan Jalan Raya Sesetan 133 X Denpasar, Senin (6/6/22) 

Setelah daging dipotong selanjutnya akan dibagikan kepada masyarakat kurang mampu yang ada di Denpasar oleh petugas Bhabinkamtibmas, selain itu juga akan di berikan kepada rekan jurnalis yang selama ini mendukung Polresta Denpasar dalam pemberitaan. 

BACA JUGA:  Pastikan Keamanan Idul Fitri, Polresta Denpasar Menggelar Rapat Koordinasi

Dalam kesempatan tersebut Kapolresta menyampaikan bahwa kegiatan ini selain menyambut hari Raya Galungan dan Kuningan juga menjelang peringatan Hari Bhayangkara ke 76 Pada 1 Juli 2022.

“Kami berharap dengan Kehadiran kami (Polri) dapat membantu meringankan beban masyarakat yang ada di Kota Denpasar yang masih terdampak Covid-19,” Ucap Kapolresta Denpasar. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *