logo-menitini

Dipicu Masalah Sewa Motor, Tusuk Teman Hingga Terkapar

PENGANIAYAAN
Petugas BPBD Kota Denpasar mengevakuasi korban di TKP

DENPASAR,MENITINI.COM Petrus Sairo Lende (38), asal, Nusa Tenggara Timur (NTT) ditusuk teman sendiri, Welem Nduni (37), dengan pisau dapur hingga terkapar berdarah-darah.
Kejadiannya di Jalan Raya Sesetan Gang Ikan Mas No. 45, Sesetan, Denpasar Selatan, Selasa (26/1) malam sekitar pukul 19.30 Wita.

Diduga kasus penganiayaan itu dipicu masalah pinjam sepeda motor. Selang sehari, polisi lantas menangkap pelaku.

Kanit Reskrim Polsek Denpasar Selatan AKP Hadimastika Karsito Putro, Rabu (27/1) siang, mengatakan, peristiwa itu berawal saat pelaku mendatangi TKP menanyakan sepada motor yang disewakan kepada temannya, Petrus Sairo Lende. ‘’Ternyata motor pelaku malah dipinjamkan ke korban oleh temannya itu. Dan saat itu, kebetulan korban berada di TKP,’’ ucapnya dikutip Surat Kabar Pos Bali

BACA JUGA:  Setahun Satgas PKH, Pemerintah Kuasai Kembali 4,09 Juta Hektare Lahan di Kawasan Hutan

Kemudian pelaku bertanya ke korban alasannya meminjam motor. Korban malah tersinggung dan menampar pipi pelaku. Kedua pemuda itu pun cekcok. ‘’Saat terjadi keributan, pelaku mengeluarkan pisau dari saku celananya. Pelaku lantas menusuk korban, namun karena kecil, pisaunya melengkung. Lalu keributan itu dilerai  temannya sambil merebut pisau,’’ ungkapnya.

BACA JUGA:  Rusak Alat Peraga Kampanye Pemilu, Jadi Buron, Muhammad Isnaeni Ditangkap Satgas SIRI

Pelaku yang masih emosi lari ke dapur dan mengambil pisau. Melihat hal itu, korban ditarik oleh temannya menuju kamar mandi dengan maksud agar sembunyi.

Namun, kekhawatiran itu akhirnya menjadi kenyataan. ‘’Korban memaksa keluar dari kamar mandi untuk menantang pelaku. Dan akhirnya korban ditusuk oleh pelaku di bagian perut dan pinggang hingga tersungkur,’’ kata Hadimastika.

Pelaku bergegas kabur dan pisau dibuang di gang. Saksi meminta pertolongan kepada tetangga kos, kemudian korban dibawa ke RSUP Sanglah menggunakan ambulans BPBD.all/poll

Iklan

BERITA TERKINI

OLAHRAGA

PERISTIWA

NASIONAL

DAERAH

HUKUM

POLITIK

LINGKUNGAN

Di Balik Foto

BERITA TERKINI

Indeks>>