AMBON, MENITINI.COM-Pemerintah Provinsi Maluku mempersiapkan strategi dan program guna menanggulangi masalah kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).
Sebagai bukti komitmen dalam rangka mendukung upaya pencegahan dan penanganan Karhutla, telah digelar Rapat Koordinasi Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan di Provinsi Maluku.
Penjabat Gubernur Maluku, Ir. Sadali Ie, M.Si menyampaikan, tujuan rapat tersebut adalah untuk menyusun program dan strategi pemerintah dalam melaksanakan pencegahan terjadinya Karhutla di tahun mendatang.
Selain itu juga perlunya upaya meningkatkan program pengolahan lahan tanpa bakar (PLTB).
“Pencegahan Karhutla merupakan jalan yang terbaik dibandingkan dengan memadamkan kebakaran,” kata Sadali Ie, Minggu (6/10/2024).
Diharapkan, pemerintah kabupaten dan kota di Maluku ikut melakukan pendekatan ke daerah yang umumnya sering terjadi Karhutla agar tidak terjadi lagi pembakaran lahan untuk pembukaan lahan.
“Strategi ke depan membentuk satgas di daerah-daerah yang mungkin terjadinya Karhutla,” ingatnya. (M-009).
- Editor: Daton