logo-menitini

20 Tahun Peristiwa Bom Bali I, Warga Asing Datangi Monumen Ground Zero

Pasangan warga negara asing saat di Monumen Ground Zero.
Pasangan warga negara asing saat di Monumen Ground Zero. (Foto: M008)

BADUNG,MENITINI.COM – Monumen Ground Zero di Jalan Raya Legian, Kuta, Badung ramai didatangi warga negara asing, Rabu (12/10/2022) siang. Kedatangan mereka untuk mengikuti peringatan 20 tahun tragedi Bom Bali I.

Di sana sebagian besar dari warga asing itu tampak diam tertunduk sembari berdoa di sebuah papan berisi nama-nama korban. Beberapa di antara mereka ada yang membawa karangan bunga, dupa dan sesaji. Bahkan sesekali mereka juga terlihat mengusap air mata.

Informasi diperoleh dari petugas kepolisian, sejumlah acara digelar untuk memperingati tragedi Bom Bali I yang terjadi pada 12 Oktober 2002 silam.

“Di sekitar Monumen Ground Zero, panitia penyelenggara telah menyiapkan berbagai peralatan seperti tenda untuk para undangan,” terang petugas. Selain ada doa bersama oleh sejumlah komunitas dan perwakilan keluarga korban, malam hari sekitar pukul 23.00 Wita juga akan digelar acara menyalakan lilin.

BACA JUGA:  Aksi Gepeng dan Waria Meresahkan Turis Asing di Kuta Utara

Untuk pengamanan acara tersebut, Kepolisian Daerah (Polda) Bali mengerahkan ratusan personel. Selain dari kepolisian, pengamanan juga melibatkan pihak-pihak terkait, termasuk juga dari Desa Adat Kuta.

“Ada 600-an personel untuk pengamanan kegiatan tersebut, juga pengamanan dari pihak-pihak lain seperti pula Desa Adat Kuta,” ucap Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol. Stefanus Satake Bayu Setianto saat dikonfirmasi.

Kabid Humas menerangkan, nantinya sejumlah jalan di kawasan Kuta khususnya yang akan menuju lokasi acara peringatan akan ditutup.

“Nanti dilakukan penutupan serta pengaturan arus lalulintas karena acara berlangsung pada malam hari,” tuturnya. Dijelaskan, arus lalulintas yang datang dari arah Jalan Patih Jelantik mengarah Groud Zero ditutup di Simpang Sidoi.

BACA JUGA:  Pria Muda Ditemukan Tak Bernyawa di Kawasan Hutan TAHURA Ngurah Rai

Semua kendaraan di Simpang Sidoi akan dialihkan ke utara menuju di traffic lights (TL) Melasti, dan pada TL Melasti ke utara dapat menuju ke Seminyak. “Apabila belok kanan di Tl Melasti dapat kembali ke Jalan Dewi Seri – Jalan Patih Jelantik,” bebernya.

Kemudian penutupan juga dilakukan di simpang Jalan Patimura mengarah Groud Zero. Untuk sepeda motor dapat melintas ke jalur Pantai Bene Sari.

“Jalan Dw Seri, Raya Kuta, Simpang Sidoi ditutup total ke arah selatan menuju Groud Zero, semua kendaraan akan diarah ke arah utara,” ujar Kombes Bayu Satake. (M-008) 

Iklan

BERITA TERKINI

OLAHRAGA

PERISTIWA

NASIONAL

DAERAH

HUKUM

POLITIK

LINGKUNGAN

Di Balik Foto

BERITA TERKINI

Indeks>>

Menitini.com adalah portal berita yang menyajikan informasi terkini seputar Bali dan Indonesia. Kami menghadirkan berita-berita Lingkungan, Pariwisata, nasional, politik, ekonomi, olahraga, pariwisata, hingga isu lokal Bali secara cepat, akurat, secara elegan, berimbang dan antihoax. 

Alamat Redaksi:

Jalan Gatot Subroto 2 No. 11A Denpasar, Bali

Telepon: +62 87897468777

  • Email: redaksi.menitini@gmail.com
  • redaksi@menitini.com

Member of Serikat Media Siber Indonesia Provinsi Bali

Menitini.com adalah portal berita yang menyajikan informasi terkini seputar Bali dan Indonesia. Kami menghadirkan berita-berita Lingkungan, Pariwisata, nasional, politik, ekonomi, olahraga, pariwisata, hingga isu lokal Bali secara cepat, akurat, secara elegan, berimbang dan antihoax. 

Alamat Redaksi:

Jalan Gatot Subroto 2 No. 11A Denpasar, Bali

Telepon: +62 87897468777

  • Email: redaksi.menitini@gmail.com
  • redaksi@menitini.com

Member of Serikat Media Siber Indonesia Provinsi Bali