Kamis, 13 Februari, 2025

YouTuber Otomotif ini akan Ikut Kontestasi Pilkada Klaten melalui PKS

Youtuber Otomotif Ridwan Hanif saat mereview salah satu merek kendaraan roda empat. (Foto: Screenshoot kanal youtube Ridwan Hanif)

JAKARTA,MENITINI.COM-Seorang Youtuber otomotif Ridwan Hanif bakal meramaikan kontestasi pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Klaten 2024. Hanif telah mendaftar melalui Partai Keadilan Sejahtera (PKS) pada Sabtu (18/5/2024).

Namun, dilansir dari CNNIndonesia, Ketua DPD PKS Klaten Sri Martono menyebut Ridwan Hanif belum memastikan apakah akan maju sebagai caloin bupati atau wakil bupati. Namun ia mengaku, pihaknya ingin Hanif maju sebagai calon bupati.

“Ya (Hanif ambil formulir maju Pilkada Klaten), sebetulnya bisa dua-duanya (cabup dan cawabup). Tergantung penilaian kita. Formulirnya hanya satu untuk diisi. Kita inginnya Bupati Klaten,” kata Martono dalam keterangan tertulis, Selasa (21/5).

Martono juga menjelaskan Ridwan memiliki waktu maksimal 4 hari untuk mengembalikan formulir pendaftaran tersebut.

BACA JUGA:  Pilkada Bali, Di TPS Koster Muliawan Dapat 1 Suara, di TPS Muliawan Koster Raih 24 Suara

“Kita tadi kasih waktu mas Hanif 3-4 hari kembalikan formulir pendaftaran. Ya, kalau jalur resminya pengembalian lewat DPD PKS Klaten,” kata dia.

  • Editor: Daton

BERITA TERKINI

Indeks>>

PT. BADU GRAFIKA MANDIRI

Jalan Gatot Subroto 2 No. 11 A, Banjar Lumbung Sari, Desa Dangin Puri Kaja, Kecamatan Denpasar Utara