Tambah Lagi! Kasus Omicron di Indonesia Jadi 318 Orang, Terbanyak Tertular dari Turki

DENPASAR, MENITINI – Kementerian Kesehatan mencatat penambahan kasus sebanyak 57 orang, sehingga total konfirmasi Omicron di Indonesia sebanyak 318 orang.

Kebanyakan orang terinfeksi Omicron adalah mereka yang sudah divaksinasi lengkap dan tidak bergejala sampai bergejala ringan.

“Secara kumulatif kasus paling banyak berasal dari Turki dan Arab Saudi. Kemudian kebanyakan kasus konfirmasi Omicron adalah mereka yang sudah lengkap vaksinasi Covid-19,” kata Juru Bicara Kemenkes, Siti Nadia Tarmizi dalam keterangannya, Sabtu (8/1/2022).

Ia menjelaskan, varian Omicron kembali bertambah sebanyak 57 orang hingga Jumat 7 Januari 2022. Dengan demikian total yang sudah konfirmasi Omicron sebanyak 318 orang.

Penambahan 57 orang itu terdiri dari 7 orang transmisi lokal dan 50 orang pelaku perjalanan luar negeri.

“Secara keseluruhan dari awal kasus Omicron pada Desember 2021 hingga Jumat (7/1/2022) kasus transmisi lokal berjumlah 23 orang dan kasus dari pelaku perjalanan luar negeri berjumlah 295 orang,” ujarnya.

Sementara Indonesia mengumumkan sebanyak 479 kasus baru Covid-19, Sabtu (8/1/2022). Total kasus aktif kini sebanyak 5.792.

Detail perkembangan virus Corona, Sabtu (8/1/2022). Pasien positif bertambah 479 menjadi 4.265.666.

Pasien sembuh bertambah 175 menjadi 4.115.747. Sedangkan pasien meninggal bertambah 6 menjadi 144.127

Tercatat sebanyak 278.688 spesimen diperiksa di seluruh Indonesia, sedangkan jumlah suspek sebanyak 5.646.

Berikut sebaran Corona di Indonesia, Sabtu (8/1/2022):

01.DKI Jakarta: 278
02.Kepulauan Riau: 57
03.Banten: 33
04.Jawa Timur: 29
05.Jawa Barat: 25
06.Papua Barat: 12
07.Jawa Tengah: 9
08.Bali: 6
09.Sulawesi Selatan: 5
10.Nusa Tenggara Timur: 4
11.Kalimantan Barat: 3
12.Kalimantan Timur: 3
13.Sulawesi Utara: 3
14.Bangka Belitung: 2
15.Kalimantan Selatan: 2
16.Papua: 2
17.Riau: 1
18.Lampung: 1
19.DI Yogyakarta: 1
20.Kalimantan Utara: 1
21.Sulawesi Barat: 1
22.Maluku Utara: 1
23.Aceh: 0
24.Sumatera Utara: 0
25.Sumatera Barat: 0
26.Jambi: 0
27.Sumatera Selatan: 0
28.Bengkulu: 0
29.Nusa Tenggara Barat: 0
30.Kalimantan Tengah: 0
31.Sulawesi Tengah: 0
32.Sulawesi Tenggara: 0
33.Gorontalo: 0
34.Maluku: 0. M-003

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *