logo-menitini

Sembilan Pekerja di Cikande Dinyatakan Terpapar Radioaktif, Seluruhnya dalam Kondisi Baik

Ilustrasi terpapar radioaktif
Ilustrasi terpapar radioaktif.

SERANG, MENITINI.COM – Sebanyak sembilan pekerja di kawasan industri Cikande, Kabupaten Serang, Banten, dilaporkan terpapar zat radioaktif jenis radionuklida Cs-137. Meski begitu, seluruh pekerja dalam kondisi sehat dan tanpa gejala.

“Kondisinya baik, tidak bergejala,” ujar Kepala Biro Komunikasi Kementerian Kesehatan, Aji Muhawarman, dikutip dari Detikcom, Kamis (16/10/2025).

BACA JUGA:  Rutin Bermain Tenis Disebut Bisa Tambah Harapan Hidup hingga Hampir 10 Tahun

Menurut Aji, seluruh pekerja yang terpapar telah menjalani pemeriksaan kesehatan dan tidak ada yang harus menjalani perawatan di rumah sakit. “Mereka semua sudah kembali ke rumah masing-masing,” tambahnya.

Kasus paparan radioaktif ini masih dalam penelusuran lebih lanjut oleh pihak berwenang untuk memastikan sumber paparan dan langkah pengendalian berikutnya.*

  • Editor: Daton
BACA JUGA:  Kemenkes Pastikan Influenza A (H3N2) Subclade K Terkendali, Tren Kasus Terus Menurun
Iklan

BERITA TERKINI

OLAHRAGA

PERISTIWA

NASIONAL

DAERAH

HUKUM

POLITIK

LINGKUNGAN

Di Balik Foto

BERITA TERKINI

Indeks>>