Ny. Levi Teguh Priyo Wasono, Hadiri Lomba Jegeg Bagus Badung 2023

Badung, Menitini.com – Ketua Bhayangkari Cabang Badung Ny. Levi Teguh Priyo Wasono didampingi ibu-ibu Bhayangkari Polres Badung menghadiri lomba Jegeg Bagus Badung 2023 yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Badung di Gedung Balai Budaya Giri Nata Mandala Puspem Badung. Jalan Raya Sempidi, kelurahan Sempidi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali. Jumat, (12/5/2023) pagi 08.00 wita.

lomba Jegeg Bagus Badung 2023 ini diikuti oleh 39 peserta yang terdiri dari 5 peserta berbusana ke Pura, 17 berbusana Kerja Adat setiap hari Kamis dan 17 kerja kantor atau selera dimana peserta yang mengikuti Jegeg Bagus Badung 2023 ini merupakan peserta dari masing-masing Kecamatan dan masing-masing dinas di Pemerintahan Kabupaten Badung.

BACA JUGA:  Ganjar Sebut Demokrasi Indonesia Berjalan di Rel Keliru, Ini Alasannya

Kegiatan ini, bertujuan untuk meningkatkan kepedulian generasi muda, khususnya di kalangan pelajar tentang adat budaya serta membentuk karakter pribadi yang berbudaya.

“Pemilihan Jegeg Bagus ini juga menjadi sebuah tauladan dan menjadi jembatan bagi kalangan remaja atau adik-adik muda tingkat SMA/SMK maupun mahasiswa, agar bisa memberikan contoh dan ketauladanan yang berkepribadian santun dan berbudaya” Ungkap Ny. Levi Teguh Priyo Wasono yang juga seorang perwira polisi.

Saya berharap Jegeg Bagus Badung 2023 yang terpilih di tingkat Kabupaten dapat menjadi contoh dan tauladan yang baik di masyarakat.  Sehingga dapat mewujudkan Jegeg Bagus Badung Cinta Indonedia, Cinta NKRI.” Tutupnya (M-003)