Presiden Jokowi Tunjuk Bambang Susanto Emban Kepala Otorita IKN

JAKARTA,MENITINI.COM- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Bambang Susanto sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Tugas berat menanti eks Wakil Menteri (Wamen) Perhubungan itu.
 
“Semua yang dipilih Pak Jokowi punya beban berat. Mengelola ekspektasi Presiden yang tinggi,” kata anggota Komisi II DPR Mardani Ali Sera saat dihubungi, Kamis, 10 Maret 2022.
 
Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu menyampaikan sejumlah tantangan pembangunan IKN Nusantra. Salah satunya, menjawab kritikan publik terhadap pembiayaan pembangunan IKN yang menggunakan anggaran negara.


“Dana negara yang mestinya untuk rakyat sebagian dialihkan untuk proyek ini,” ungkap dia.
 
Ia menilai banyaknya tantangan tersebut membuat pembangunan IKN sulit diwujudkan. Dia bahkan mengibaratkan pembangunan IKN seperti dongeng Roro Jonggrang.
 
“Pembangunan IKN seperti kisah Rorojonggrang ini butuh pemimpin berkarakter kuat,” sebut dia.
 
Dia mengaku tak mempermasalahkan sosok yang dipilih dari kalangan profesional atau partai. Paling penting, sosok yang dipilih harus memiliki integritas dan kapabilitas.
 
“Ini proyek besar dan berisiko. Salah pilih nakhoda cost-nya besar,” ujar dia.
 

BACA JUGA:  Presiden Jokowi Tinjau Stok Beras di Kabupaten Bungo

Sumber: Medcom.id

Editor: Ton

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *