JAKARTA,MENITINI.COM-Lionel Messi dikabarkan mengalami kesakitan di engkel kaki kirinya, menjelang laga Inter Miami melawan Philadelphia Union, Selasa (15/8/2023) malam waktu setempat. Tak ayal lagi hal itu membuat skuad inter Miami deg-degan.
Semula tidak ada yang berbeda dalam sesi latihan Inter Miami di bawah arahan Gerardo ‘Tata’ Martino. Sampai kemudian Messi tiba-tiba tertatih-tatih dan memegangi pergelangan kaki kirinya. Para pemain khawatir akan situasi tersebut, namun tidak dengan sang pelatih yang sudah pernah bekerja sama dengan Messi di timnas Argentina dan Barcelona.
“Kalau memang serius, saya yakin semua orang akan syok. Saya cuma mengikuti sebagian sesi latihan karena ada pertemuan dan saya sedang menyelesaikan persiapan, jadi saya tidak melihat persis apa yang terjadi,” kata Martino.
“Karena semua orang baik-baik saja, saya merasa tidak ada apa-apa,” ucapnya seperti dikutip dari Daily Mail.
Messi telah mampu mengubah Inter Miami dari tim juru kunci Major League Soccer (MLS) menjadi kandidat juara Leagues Cup 2023. Delapan gol dalam lima laga menandai keberadaan Messi di Amerika Serikat.
“Anda lihat di lapangan, saya tidak perlu bicara, tetapi dia lebih kalem, lebih tenang. Dia lebih bahagia dan itu ada hubungannya dengan di mana dia berada,” terang Martino. Jika Messi dan kawan-kawan bisa mengalahkan Philadelphia Union maka skuad The Herons akan melangkah ke final Leagues Cup dan bakal berjumpa pemenang laga antara Monterrey dan Nashville. (M-003)
- Editor: Daton
Berita Lainnya:
- Diikuti Ribuan Peserta, KASAL CUP II Internasional Open Taekwondo Championship 2025 Digelar di Bali
- Navone Bawa Argentina Lolos ke Putaran Kedua Davis Cup, Kjaer Tampil Menjanjikan
- Pengurus Provinsi Persinas Asad Bali Masa Bakti 2024-2029 Dikukuhkan
- Tidak Suka Lari? Coba 5 Olahraga Ini untuk Bakar Lemak Perut
- Festival Seni Pencak Silat 2024 antar Perguruan Silat se-Bali