JAKARTA,MENITINI.COM – Ketua Komisi IV DPR RI Siti Hediati Hariyadi menilai keterlibatan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menjadi salah satu faktor penting dalam percepatan swasembada jagung nasional. Kontribusi tersebut disebut memberi dampak signifikan terhadap capaian produksi jagung sepanjang 2025.
Hal itu disampaikan Siti Hediati Hariyadi, yang akrab disapa Titiek Soeharto, usai mengikuti panen raya jagung di Kampung Tempong Gunung, Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Kamis (8/1/2026).
Titiek mengungkapkan, dari total produksi jagung nasional sebesar 16,11 juta ton pada 2025, sekitar 3,5 juta ton di antaranya merupakan hasil program produksi yang melibatkan Polri. Angka tersebut setara dengan hampir 20 persen dari total produksi nasional.









