“Tidak ada korban jiwa. Kerusakan didominasi atap rumah terlepas, plafon jebol, atap warung berjatuhan, serta pelinggih roboh. Saat ini pendataan masih dilakukan untuk mengetahui total kerugian material,” ujarnya.
Aparat kepolisian mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem, khususnya pada malam hingga dini hari, serta segera melapor jika terjadi kondisi darurat di lingkungan masing-masing.*
- Editor: Daton









