• Home
  • Kesehatan
  • Dinas Perikanan Badung Gelar ‘Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan’
Image

Dinas Perikanan Badung Gelar ‘Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan’

BADUNG,MENITINI.COM-Dinas Perikanan Badung menggelar kegiatan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN) Tahun 2024, bertempat di Balai Banjar Telugtug, Desa Carangsari, Kecamatan Petang, Kamis (18/4/2024).

Kepala Dinas Perikanan (Diskan) Kabupaten Badung, I Nyoman Suardana mengatakan, kegiatan tersebut merupakan lanjutan dari tahun sebelumnya yang terus digencarkan untuk menekan stunting.

Harapannya, mampu membuat masyarakat gemar makan ikan. Salah satu upaya yang dilakukan, dengan memberikan paket olahan ikan segar kepada masyarakat yang berpotensi stunting seperti ibu hamil dan balita. 

“Kegiatan ini memang lanjutan dari kegiatan-kegiatan dari tahun sebelumnya. Tujuannya, untuk menekan stunting seminimal mungkin di Kabupaten Badung, kami juga berkolaborasi dengan tim penggerak PKK Kabupaten Badung, yang mana ini adalah salah satu program kegiatan dari PKK Kabupaten Badung,” katanya.

BACA JUGA:  Kembali ke Rutinitas: Mendalami Perasaan dan Strategi Pasca Libur Lebaran

Lebih lanjut dikatakan kegiatan ini akan dilaksanakan hingga bulan November mendatang dengan total 1500 paket olahan ikan segar yang akan diberikan kepada masyarakat berpotensi stunting. “Jadi kita mengawali tahun ini, kita berikan di Carangsari ini sebanyak 150 paket olahan ikan segar, nantinya akan ada total 10 titik yang akan kita berikan paket olahan ikan segar dengan total 1500 paket olahan ikan segar,” pungkasnya.

Kegiatan penyediaan dan penyaluran bahan baku industri pengolahan ikan dalam satu daerah kabupaten melalui Gerakan makan ikan tahun 2024 ini mengusung tema “Melalui Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan Akan Mempersiapkan Generasi Penerus Bangsa yang Sehat, Kuat dan Cerdas”.

  • Editor: Daton

Releated Posts

Kasus DBD di Buleleng Meningkat

DENPASAR, MENITINI.COM-Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Buleleng, Bali beberapa bulan terakhir mengalami peningkatan sejak awal tahun…

ByByA NMei 2, 2024

Seru, Acara Prolanis Klinik Anugerah Denpasar Dimeriahkan oleh Penyanyi Oppie Andaresta

DENPASAR,MENITINI.COM-Klinik Anugerah Denpasar menggelar kegiatan rutin Prolanis (program pengelolaan penyakit kronis), Sabtu (27/4/2024). Namun ada yang berbeda pada…

ByByRedaksiApr 27, 2024

Waspada! Pasien DBD di RSD Mangusada, Badung Meningkat

BADUNG,MENITINI.COM-Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Badung mengalami peningkatan. Hal itu ditandai dengan jumlah pasien di RSD Mangusada…

ByByEditorApr 25, 2024

Yogyakarta Bukti Ilmiah Keberhasilan Proyek Wolbachia di Indonesia

DENPASAR, MENITINI.COM-International Arbovirus Summit Indonesia 2024 digelar di Bali Senin (22/4/2024). Pada kesempatan itu, Menteri Kesehatan (Menkes) Budi…

ByByRedaksiApr 24, 2024
Dinas Perikanan Badung Gelar 'Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan' | Berita Menitini