logo-menitini

Ribuan Peserta Meriahkan Fun Run Nusa Penida Festival 2025

Bupati Klungkung I Made Satria (depan, kiri) bersama peserta lainnya mengikuti Fun Run dalam rangkaian Festival Nusa Penida ke-8 Tahun 2025, Minggu (9/11). Kegiatan ini menjadi ajang promosi wisata sekaligus mempererat kebersamaan masyarakat dan wisatawan di Nusa Penida.
Bupati Klungkung I Made Satria (depan, kiri) bersama peserta lainnya mengikuti Fun Run dalam rangkaian Festival Nusa Penida ke-8 Tahun 2025, Minggu (9/11). Kegiatan ini menjadi ajang promosi wisata sekaligus mempererat kebersamaan masyarakat dan wisatawan di Nusa Penida. (Foto: Istimewa)

KLUNGKUNG,MENITINI.COM-Hari keempat pelaksanaan Festival Nusa Penida ke-8 tahun 2025 semakin semarak dengan digelarnya kegiatan Fun Run, Minggu (9/11). Ribuan peserta tampak antusias mengikuti lomba lari sejauh 5 kilometer dengan rute menantang yang dipadu pemandangan alam Nusa Penida yang memukau.

Tidak seperti lomba lari pada umumnya, peserta Fun Run Nusa Penida Festival harus berjibaku melewati jalur berbukit dengan tanjakan dan turunan curam. Kegiatan ini dilepas langsung oleh Bupati Klungkung I Made Satria, didampingi Wakil Bupati Tjokorda Gde Surya Putra, di Caspla Beach Club, Nusa Penida. Pesertanya pun beragam, mulai dari masyarakat lokal hingga wisatawan mancanegara.

Ketua PHRI Klungkung, Putu Darmaya, mengungkapkan bahwa kegiatan Fun Run ini merupakan yang pertama kali diadakan dalam rangkaian Nusa Penida Festival. Ia berharap, ajang olahraga ini dapat menjadi sarana promosi wisata yang efektif sekaligus membangkitkan semangat kebersamaan.

BACA JUGA:  Pemkot Denpasar Segera Penuhi Fasilitas dan Sarana Pendukung, Harapan Pedagang untuk Pindah ke Kampung Kuliner

“Semua peserta kami minta untuk mengambil foto dan video lalu membagikannya di media sosial. Ini bisa menjadi iklan gratis yang efektif untuk memperkenalkan destinasi wisata Nusa Penida,” ujar Putu Darmaya.

Fun Run tahun ini menempuh rute sejauh 5 kilometer, dimulai dari depan Caspla Beach Club, kemudian ke arah barat melewati Banjar Sental Kangin, berlanjut ke Jalan Lemo, dan berakhir kembali di lokasi start.

Bupati I Made Satria yang turut berpartisipasi dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa Fun Run tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga sarana silaturahmi dan promosi wisata.

“Rute Fun Run tahun ini penuh tanjakan dan turunan yang menantang, berbeda dari lari datar biasa. Ini bisa menarik minat pelari berpengalaman maupun pemula yang ingin mencari pengalaman baru. Keindahan alam di sepanjang rute menjadi daya tarik tersendiri,” ujarnya.

BACA JUGA:  Festival Nusa Penida 2025 Siap Hadir dengan Wajah Baru, Usung Semangat “The Soul Tomorrow”

Bupati Satria juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta dan panitia yang telah menyukseskan kegiatan ini.

“Semoga Fun Run Nusa Penida Festival dapat menarik lebih banyak pelari dari berbagai daerah bahkan mancanegara pada tahun-tahun mendatang,” pungkasnya.*

  • Editor: Daton
Iklan

BERITA TERKINI

OLAHRAGA

PERISTIWA

NASIONAL

DAERAH

HUKUM

POLITIK

LINGKUNGAN

Di Balik Foto

BERITA TERKINI

Indeks>>

Menitini.com adalah portal berita yang menyajikan informasi terkini seputar Bali dan Indonesia. Kami menghadirkan berita-berita Lingkungan, Pariwisata, nasional, politik, ekonomi, olahraga, pariwisata, hingga isu lokal Bali secara cepat, akurat, secara elegan, berimbang dan antihoax. 

Alamat Redaksi:

Jalan Gatot Subroto 2 No. 11A Denpasar, Bali

Telepon: +62 87897468777

  • Email: redaksi.menitini@gmail.com
  • redaksi@menitini.com

Member of Serikat Media Siber Indonesia Provinsi Bali

Menitini.com adalah portal berita yang menyajikan informasi terkini seputar Bali dan Indonesia. Kami menghadirkan berita-berita Lingkungan, Pariwisata, nasional, politik, ekonomi, olahraga, pariwisata, hingga isu lokal Bali secara cepat, akurat, secara elegan, berimbang dan antihoax. 

Alamat Redaksi:

Jalan Gatot Subroto 2 No. 11A Denpasar, Bali

Telepon: +62 87897468777

  • Email: redaksi.menitini@gmail.com
  • redaksi@menitini.com

Member of Serikat Media Siber Indonesia Provinsi Bali