logo-menitini

Mayat Bayi Ditemukan di Parit Sawah Desa Munggu, Polisi Selidiki Pelaku Pembuangan

penemuan jasad bayi

BADUNG, MENITINI.COM – Peristiwa mengenaskan terjadi di Banjar Sedahan, Desa Munggu, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Sabtu (29/6/2025) dini hari. Dua orang buruh proyek, Wiro Sableng (25) dan Fathur Khoirot (19), menemukan sesosok mayat bayi perempuan tersangkut di pinggir parit area persawahan sekitar pukul 00.30 Wita.

Rencana keduanya untuk memancing di sawah seketika batal setelah melihat benda mencurigakan di pinggir parit. Ketika didekati dengan bantuan cahaya senter ponsel, keduanya terkejut mendapati yang mereka lihat adalah jasad bayi yang masih lengkap dengan tali pusar.

BACA JUGA:  Warga Bangli Ditemukan Meninggal Tertimpa Pohon di Kebun Milik Sendiri

“Setelah disenter, ternyata benar itu mayat bayi dalam posisi miring dan tanpa pakaian,” ujar PS Kasubsipenmas Sihumas Polres Badung, Aipda Ni Nyoman Ayu Inastuti, Senin (30/6/2025).

Kedua saksi asal Lumajang, Jawa Timur, kemudian memberitahukan penemuan itu kepada rekan mereka, Rian Ferdianto, yang berada di bedeng proyek. Ketiganya lantas kembali ke lokasi untuk memastikan kondisi jasad bayi tersebut, sebelum akhirnya menghubungi aparat kepolisian.

Tim Identifikasi Polres Badung yang tiba di lokasi melakukan pemeriksaan awal. Hasilnya, diketahui bahwa bayi tersebut berjenis kelamin perempuan, memiliki panjang sekitar 37 cm, dan ditemukan dalam kondisi tanpa busana. Tali pusar masih menempel di tubuh bayi, namun ari-ari sudah terpotong. Tim juga mencatat adanya luka pada bagian paha kanan bayi.

BACA JUGA:  Travel Hiace Tabrak Truk Parkir di Jalur Denpasar–Gilimanuk, Dua Penumpang Tewas

Jasad bayi kemudian dievakuasi ke RSUP Prof. Ngoerah, Denpasar, menggunakan ambulans PMI Kabupaten Badung untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Hingga saat ini, pihak Polsek Mengwi masih melakukan penyelidikan intensif untuk mengungkap identitas pelaku pembuangan bayi tersebut. “Diduga kuat, pelaku adalah ibu kandungnya. Namun masih kami selidiki,” tambah Aipda Ayu.*

  • Editor: Daton
Iklan

BERITA TERKINI

OLAHRAGA

PERISTIWA

NASIONAL

DAERAH

HUKUM

POLITIK

LINGKUNGAN

Di Balik Foto

BERITA TERKINI

Indeks>>