logo-menitini

Gencatan Senjata Israel dan Hamas Dimulai, Begini Mekanisme Pembebasan Sandera

GENCATAN-SENJATA
angunan di Gaza yang hancur akibat serangan Israel. (Foto: AP)

JAKARTA,MENITINI.COM-Gencatan senjata di Gaza antara Israel dan Hamas selama 4 hari dimulai pada Jumat, 24/11/2023). Gencatan senjata ini diharapkan adanya pembebasan sandera di kedua belah pihak. Tahap pertama pembebasan sandera dimulai pada pukul 4 sore waktu setempat.

Mengutip Al Jazeera, gelombang pertama sandera Israel yang akan dibebaskan oleh Hamas meliputi 13 perempuan dan anak-anak. Nantinya Palang Merah akan mengawal mereka ke perbatasan Rafah dan menyerahkannya kepada militer Israel untuk proses identifikasi. Mereka kemudian akan dibawa ke rumah sakit di Tel Aviv untuk tes fisik dan psikologis.

Pada saat yang sama, 39 tahanan Palestina akan dibebaskan dari penjara Israel. Mereka yang dibebaskan merupakan tahanan di Penjara Damon dan Megiddo, tenggara Haifa.

BACA JUGA:  Trump Nyatakan Perang di Gaza Berakhir, Hamas Siap Bebaskan Sandera

Mereka akan dibawa ke penjara Ofer di selatan Ramallah di Tepi Barat yang diduduki. Kemudian para tahanan dibawa ke tempat penyeberangan terdekat dan diserahkan kepada keluarga mereka di desa dan daerah asal mereka. Di samping pembebasan sandera dan tahanan, kesepakatan gencatan senjata juga termasuk membuka akses bantuan kemanusiaan. Hamas menyebut lebih dari 200 truk bantuan kemanusiaan dan bahan bakar akan dikerahkan setiap harinya selama gencatan senjata.

(Editor: Daton

Iklan

BERITA TERKINI

OLAHRAGA

PERISTIWA

NASIONAL

DAERAH

HUKUM

POLITIK

LINGKUNGAN

Di Balik Foto

BERITA TERKINI

Indeks>>

Menitini.com adalah portal berita yang menyajikan informasi terkini seputar Bali dan Indonesia. Kami menghadirkan berita-berita Lingkungan, Pariwisata, nasional, politik, ekonomi, olahraga, pariwisata, hingga isu lokal Bali secara cepat, akurat, secara elegan, berimbang dan antihoax. 

Alamat Redaksi:

Jalan Gatot Subroto 2 No. 11A Denpasar, Bali

Telepon: +62 87897468777

  • Email: redaksi.menitini@gmail.com
  • redaksi@menitini.com

Member of Serikat Media Siber Indonesia Provinsi Bali

Menitini.com adalah portal berita yang menyajikan informasi terkini seputar Bali dan Indonesia. Kami menghadirkan berita-berita Lingkungan, Pariwisata, nasional, politik, ekonomi, olahraga, pariwisata, hingga isu lokal Bali secara cepat, akurat, secara elegan, berimbang dan antihoax. 

Alamat Redaksi:

Jalan Gatot Subroto 2 No. 11A Denpasar, Bali

Telepon: +62 87897468777

  • Email: redaksi.menitini@gmail.com
  • redaksi@menitini.com

Member of Serikat Media Siber Indonesia Provinsi Bali